Anies Ke Amerika Bahas Persoalan Jakarta

Setelah Menjadi pembicara di Kolombia Anies Baswedan langsung lanjut ke Amerika Dalam Rangka Membahas Persoalan Indonesia dan Jakarta.

Anies Baswedan menjadi pembicara di Kolombia dan langsung ke Amerika Dalam Rangka Membahas Persoalan Indonesia dan Jakarta.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat ini sedang berada di Kolombia yang diminta untuk menjadi pembicara dalam World Cities Summit Mayors Forum. Dalam acara itu Anis diminta menjadi pembicara. Pada acara WCSMF yang di selanggarakan tahun ini pada  10-12 Juli 2019 lalu.

Menjadi Pembicara

Pada acara itu mengusung beberapa topik, salah satunya topik mengenai kepercayaan atas kota dan  tema utama yang berjudul ‘Liveable and Sustainable Cities: Building a High Trust City’ atau ‘Kota Layak Huni dan Berkelanjutan: Membangun Kota dengan Tingkat Kepercayaan Tinggi.

Para peserta yang notabennya para pemimpin suatu wilayah ini nantinya diminta berdiskusi untuk memberikan ide-ide baru dan inovasi seperti apa saja yang dapat dilakukan seorang pemimpin suatu wilayah dalam membangun kepercayaan institusi pemerintah dan warganya WCSMF 2019 nantinya akan berdiskusi secara lebih lanjut apa saja inovasi terkini yang dapat dilakukan pemimpin suatu wilayah untuk membangun kepercayaan antara institusi pemerintah dengan warga yang beraktivitas di dalamnya.

Pada sesi kedua yang mengusut tema ‘Enhancing Economic and Environmental Security’ atau Meningkatkan Perlindungan Ekonomi dan Lingkungan, yang nantinya akan diisi oleh Anies bersama dengan Dr Liu Thai Ker Ketua dari Centre for Liveable Cities, dan José  Luis Fábrega Walikota Panama City.

Pembahasan Tema

Pada tema pertama akan melakukan sesi pembahasan secara khusus akan mengenai bagaimana rencana jangka panjang dari suatu kota harus memprioritaskan kelestarian dan ketahanan iklim. Kota-kota yang aman dan memberikan perlindungan lingkungan akan berusaha mengelola sumber daya air, makanan, dan energi secara berkelanjutan, serta meminimalisir tingkat polusi/pencemaran.

Dan dalam tema kedua ini yang mana nantinya akan membahas mengenai kunci untuk infrastruktur. Menurut Anies dan pembicara lainnya kunci dari infrastruktur ialah Perencanaan. Anies bersama pembicara lainnya memperlihatkan bahwa kunci untuk infrastruktur adalah perencanaan yang efisien, andal, dan tahan bencana. Sebelumnya Anis juga kerap menghadiri acara WCSMF.

Setelah dari Kolombia dikabarkan Anies akan lanjut pergi ke Amerika.
Hal ini pun dibenarkan oleh Saefullah selaku sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta sebagai Pelaksana Harian (Plh) Gubernur DKI menggantikan Anies.

Tujuan Ke Amerika

Adapun tujuan Anies ke Amerika adalah untuk memenuhi undangan dari United States-Indonesia Society (USINDO) dan membahas mengenai permasalahan terkini  yang ada di Jakarta dan Indonesia yaitu berupa masalah ekonomi, perkotaan, sosial, dan pembangunan infrastruktur kota yang mencakup lingkungan hidup, transportasi, smart city, ekonomi digital, ekonomi, perkotaan, sosial, dan pembangunan infrastruktur kota yang mencakup lingkungan hidup, transportasi, smart city, ekonomi digital, entrepreneurship, dan pendidikan.

USINDO adalah satu-satunya organisasi non-pemerintah yang dibentuk untuk meningkatkan pemahaman Amerika Serikat tentang Indonesia, pengertian Indonesia tentang Amerika Serikat, dan memperkuat hubungan kedua negara dan penduduknya.

Sebelumnya pada 2001 Anies pernah diundang untuk menjadi pembicara di forum itu, saat itu Anies saat masih mengemban kuliah S-3nya di Illinois. Anies telah beberapa kali menjadi pembicara dalam forum yang digelar USINDO.

Show More
Back to top button